Olahraga

Wabup Yuli Hastuti Buka Turnamen Futsal Tingkat SMP

PURWOREJO, detakjateng – Dalam rangka memperingati 100 tahun usianya, SMK TKM Tamansiswa Purworejo mengadakan kegiatan Turnamen Futsal yang diperuntukan bagi siswa SMP/sederajat se-Kabupaten Purworejo. Upacara pembukaan turnamen tersebut digelar di halaman SMK TKM Tamansiswa, Sabtu (28/05/2022).

Wakil Bupati Purworejo Hj Yuli Hastuti SH yang hadir dan menjadi pimpinan apel dalam kesempatan tersebut menyerahkan bola futsal kepada perwakilan peserta sebagai tanda dimulainya turnamen tingkat kabupaten tersebut.

Dalam sambutanya, Wabup Yuli Hastuti menyampaikan apresiasi kepada panitia penyelenggara dan keluarga besar SMK TKM Teknik Tamansiswa Purworejo atas terselenggaranya turnamen futsal tingkat SMP/MTS se-Kabupaten Puworejo ini. Dirinya juga mengucapkan selamat kepada Taman Siswa yang telah memasuki usia 100 tahun.

Menurut Wabup, peringatan satu abad Taman Siswa merupakan momentum untuk melakukan refleksi perjalanan pendidikan Taman Siswa, yang hadir untuk melahirkan generasi yang berbudi pekerti, cerdas, dan berkepribadian.

“Selama ini Taman Siswa telah berperan besar dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia serta mengembangkan dan memajukan dunia pendidikan, termasuk di Kabupaten Purworejo. Semoga peringatan satu abad Taman Siswa bisa memberi warna dan kebaikan dalam ikut serta memajukan pembangunan daerah dan nasional,” harapnya.

Lebih lanjut dikatakan, di Kabupaten Purworejo sendiri, SMK TKM Teknik Tamansiswa merupakan salah satu sekolah unggulan kebanggaan bersama, yang telah menghasilkan lulusan berkompeten dan siap memasuki dunia usaha ataupun dunia industri.

Pada bagian lain disampaikan, futsal merupakan salah satu olahraga populer dan sangat diminati oleh seluruh kalangan masyarakat terutama di perkotaan. “Kepada anak-anakku yang ikut dalam turnamen ini, saya ucapkan selamat bertanding. Ibu titip pesan, jalin kebersamaan dan keakraban selama mengikuti turnamen. Jadikan ini kesempatan untuk menempa diri agar lebih berpretasi, dan jadikan turnamen ini sebagai wadah menambah teman dan pengalaman,” pesan Wabup.

Ditemui usai acara, Kepala Sekolah SMK TKM Tamansiswa Ki Gandung Ngadina mengatakan, pihaknya telah merencanakan berbagai kegiatan diantaranya, turnamen futsal yang akan digelar selama 2 hari. Dijelaskan, adanya kegiatan olahraga mengandung maksud bahwa SMK TKM Tamansiswa Purworejo mendukung kegiatan olahraga khususnya futsal untuk mencari dan menjaring bibit – bibit pemain berkualitas yang pilih tanding.

Menurut Gandung, turnamen ini diikuti 18 tim tingkat SMP/MTs sederajat yang akan memperebutkan juara 1,2,3 serta harapan 1,2 dan 3. Para juara akan mendapatkan trophy, sertifikat serta uang pembinaan.

“Kegiatan lainya yaitu ziarah ke makam Ki Hajar Dewantara. Sebagai wujud pengabdian kepada masyarakat kita akan mengadakan donor darah, bersih lingkungan sekitar sekolah, bhakti sosial dengan membagi sembako kepada masyarakat, serta jalan sehat yang diikuti semua guru dan siswa kurang lebih 1500 orang. Selain itu ada juga kegiatan kerohanian yaitu mujahadah dan pengajian dan yang terakhir ada acara Hamulat Seni. Pada acara itu, kami akan mengundang kesenian dolalak, kuda lumping serta para pengamen jalanan yang kita minta untuk pentas sebagai wujud dukungan SMK TKM dalam bidang kesenian daerah,” terangnya. (ADS)

Lainnya

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

three × two =

Back to top button